Kepala kantor Kementrian Agama Kabupaten Ngawi menyerahkan tropi penghargaan KSM MTs Al Irsyad Kabupaten Ngawi Tahun 2023

MTs Al Irsyad – Peserta didik MTs Al Irsyad Wonosari Kabupaten Ngawi berhasil meraih juara IPS yang dilombakan dalam kompetensi sains madrasah (KSM) tingkat Kabupaten Tahun 2023 dan akan melanjutkan KSM tingkat Provinsi. Peserta didik tersebut merupakan siswi kelas 8 yang bernama Vista Dian Kusumanigtyas. Hal ini berdasarkan pengumuman KSM yang diakses melalui link httpa://ksm.kemenag.go.id pada hari kamis 13 Juli 2023.

Kepala kantor kementrian Agama kabupaten ngawi Drs. Moh Wahib yang didampingi jajaran nya, Mengucapkan selamat dan sukses kepada peserta didik yang mendapatkan prestasi dan tetap memberikan semangat kepada yang belum berhasil serta memberikan tropi penghargaan dan piagam bagi pemenang lomba KSM Tingkat Kabupaten, Senin (24 Juli 2023).

Kepala Madrasah MTs Al Irsyad Wonosari Purnomo Hasan, S.Ag Mengatakan proses seleksi dan pembinaan bagi peserta KSM sudah jauh hari dilaksanakn oleh pembimbing masing masing cabang lomba KSM. “Alhamdulilah dari 3 peserta didik yang ikut, 1 Siswi berhasil meraih juara dan berhak berkomprtensi di Tingkat Provinsi. semua itu tidak lepak dari peran guru dan dukungan dari semua bapak ibu guru”, ungkapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *